7 Kesalahan Saat Mengecas HP

 


Sebagian kamu mungkin bingung, kenapa baterai ponsel menjadi cepat habis atau daya ponsel menurun secara drastis, padahal kapasitas baterai yang disediakan lumayan jumbo. Bisa jadi hal itu disebabkan kamu melakukan beberapa hal yang tak seharusnya, mungkin kamu melakukan kesalahan saat mengecas HP. Beberapa kesalahan saat mengecas yang telah admin rangkum sebagai berikut.

Melakukan charge ketika baterai habis total
Saat ini kebanyakan pabrikan ponsel menanamkan baterai jenis lithium-ion yang cukup rentan jika sering melakukan pengecasan ketika baterai habis total, karena akan membuat umur baterai menjadi lebih pendek. Padahal ponsel dengan jenis baterai ini, kamu bisa leluasa melakukan pengecasan kapan pun, bahkan ketika masih menyentuh angka 20 persen dan mencabut pengecasan ketika sudah 80 persen. Sederhana memang, namun pastinya sering terabaikan.

Menggunakan ponsel ketika di charge
Hal lain yang tentunya sering kamu lakukan adalah menggunakan ponsel ketika tengah di-charge, lazim memang karena tentunya saat di-charge, ada saja notifikasi yang masuk terkait sosial media ataupun jejaring obrol (chatting). Namun hal yang lebih parah adalah memainkan game yang notabennya sangat mengusras baterai saat ponsel kamu sedang di-charge. Selain membuat baterai rusak, aktivitas ini akan membuat ponselmu menjadi cepat panas dan rusak.

Menggunakan charger palsu/kw
Beda ponsel dan beda merek, tentu beda optimalisasi pengecasannya, terutama terkait arus listrik yang disalurkan, pun jika alat charger kamu rusak, maka disarankan untuk membeli sesuai rujukan buku panduan. Belilah sesuai dengan jenis dan merek yang sama.

Sering pakai powerbank
Memang tidak ada salahnya menggunakan powerbank, tapi hanya pada saat mendesak dan benar-benar sangat dibutuhkan. Men-charge ponsel menggunakan powerbank tentunya akan membuat kondisi baterai menjadi berkurang daya tahannya, karena arus listrik yang dihantarkan pastinya tidak maksimal.

Men-charge dalam waktu lama
Jika ponsel terus terisi arus listrik dalam waktu yang lama, maka tak hanya baterai yang akan rusak, tetapi juga merusak sirkuit listrik elektronik di dalamnya, bahkan adapter ponsel bisa jadi sangat panas dan membahayakan. Banyak kasus yang mengabarkan jika ponsel terbakar atau meledak akibat di-charge terlalu lama, karena pemilik ponselnya tertidur.

Sering men-charge ponsel di mobil
Hal lain yang tak direkomendasikan adalah sering melakukan pengecasan pada colokan daya listrik mobil kamu, arus listrik mobil yang tak stabil, bisa jadi akan membuat umur baterai kamu terpangkas, bahkan bisa merusak ponsel karena umumnya colokan listrik mobil tak memiliki stabilizer arus listrik.

Melakukan kesalahan secara bersamaan
Bisa jadi kamu melakukan kesalahan sekaligus dalam pengisian baterai ponsel. Misalnya mendengarkan musik atau bermain game di ponsel sambil melakukan pengecasan dengan menggunakan powerbank. Nah, jika ingin baterai ponsel kamu awet, maka hindari beberapa kesalahan yang telah dijabarkan diatas.

Oke cukup sekian pembahasan pada post kali ini, semoga dapat diambil hal baik yang dianjurkan diatas, semoga bermanfaat, see you next post..

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Belum ada Komentar untuk "7 Kesalahan Saat Mengecas HP"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2